Wapala Telkom University Gandeng Arei Outdoor Gear, Selenggarakan Xperience Journey Bersama Tyo Survival dan Panji Petualang

Telkom University Purwokerto melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Wahana Pencinta Alam (Wapala Telkom University) berkolaborasi dengan Arei Outdoor Gear, brand industri produk outdoor lifestyle, menyelenggarakan kegiatan Xperience Journey pada 31 Januari 2025.

Kegiatan yang dihadiri oleh dua tokoh petualang yang menjadi panutan pencinta alam di Indonesia, yakni Tyo Survival dan Panji Petualang, dilaksanakan di Aula Rachmat Effendi, Gedung Rektorat, Telkom University Purwokerto. Mereka dikenal sebagai kreator konten yang kerap berbagi teknik bertahan hidup melalui petualangan ekstrem, eksplorasi alam, hiking, dan kegiatan luar ruangan lainnya. Keduanya menginspirasi banyak orang untuk menjelajahi alam dan belajar tentang keterampilan bertahan hidup.

Kegiatan dengan tema “Adventure Social Responsibility” ini diadakan dengan acara utama talkshow mengenai pencinta alam dan lingkungan. Selain itu, sekitar 250 peserta yang hadir juga dapat berinteraksi dengan reptil, seperti ular, buaya, dan iguana yang dibawa oleh Komunitas Pencinta Reptil Banyumas (SATRIA) dan komunitas lainnya. 

Ahmad Nidzar Mahendra, Sekretaris Umum Wapala, memberikan tanggapannya mengenai acara ini, “Dalam rangkaian acara Arei Goes to Campus ini, kami (Wapala) sebagai fasilitator juga turut mengundang komunitas relawan dan penggiat alam di wilayah Banyumas.”

Pada kegiatan tersebut, mereka juga diajarkan teknik untuk berinteraksi, mengendalikan,  dan menangani reptil dengan aman. 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Halim Qista Karima, S.T., M.Sc., Kepala Bagian Kemahasiswaan, dan Wendy Saputro SE., pembina Wapala Telkom University. Kegiatan ini berlangsung dengan antusias mulai dari awal acara pukul 15.00 sampai berakhir pukul 18.30.

“Menurut saya yang paling menarik dari acara ini adalah narasumbernya. Narasumber yang hadir merupakan orang-orang yang memang kredibel pada bidangnya dan memiliki pemahaman tinggi, jadi sesi talkshow yang kita laksanakan juga bisa mendalam,” imbuh Nizar. 

Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat penting untuk diikuti terutama oleh mereka yang suka berpetualang dan berkegiatan di alam. “Ke depannya, Wapala tentu ada rencana untuk menyelenggarakan kegiatan serupa, ” ujarnya. Kegiatan ini menjadi motivasi sekaligus acuan bagi Wapala Telkom University untuk menyelenggarakan kegiatan serupa dengan narasumber-narasumber expert di masa depan.



Penulis : Syifa | Editor : Linda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *